Indonesian Idol, Panggungnya Milik Penyanyi Berkualitas Asal Sumatera Utara

Senin, 02 Maret 2020 - 21:26 WIB
Indonesian Idol, Panggungnya Milik Penyanyi Berkualitas Asal Sumatera Utara
Indonesian Idol. (Foto/SINDOnews/dok)
A A A
JAKARTA - Sudahlah jangan diragukan lagi bahwa Sumatera Utara itu gudangnya bibit penyanyi berkualitas, bermutu.

Mau bukti lihat saja dari ajang Indonesian Idol dari tahun ke tahun kerap direbut anak-anak Sumut. Mereka meneguhkan Sumut itu tak miskin penyanyi berbakat. (Baca juga: Grand Final Indonesia Idol, Pembuktian Lyondra Ginting Teguhkan Sumut Gudangnya Penyanyi)

Berikut catatan SINDOnews deretan pemenang Indonesian Idol asal Sumut. (Baca juga: Ayo Dukung Lyodra Ginting Malam Ini di Grand Final Indonesian Idol)

Joy Tobing
Begitu Indonesian Idol pertama kali digelar pada 2004, predikat juara langsung disabet Joy Tobing. Joy Tobing berhasil mengalahkan Delon Thamrin di babak final.

Ihsan Tarore
Pemenang Indonesiab Idol berikutnya yakni Ihsan Tarore asal Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Ia menjuarai Indonesian Idol musim ketiga pada 2006, saat usianya masih sangat belia 21 tahun.

Rinni Wulandari
Rinni Wulandari meneruskan peneguhan yang sudah dilakukan tiga anak Sumut sebelumnya. Rinni menjuarai Indonesian Idol musim keempat pada 2007. Rinni lahir di Medan, 28 April 1990. Bakat menyanyinya mulai tampak sejak ia kecil yang rupanya diturunkan dari sang ibu, seorang penyanyi jazz dan vokalis grup band bernama Quintana.

Maria Simorangkir
Maria berhasil mengalahkan Ahmad Abdul di Final, Result and Reunion Indonesian Idol 2018. Maria Simorangkir kelahiran Medan, 7 Oktober 2001 ini tampil memukau membawakan lagu Destiny's Child "Stand Up For Love".

Judika Sihotang
Sementara Judika Sihotang menjadi runner up Indonesian Idol 2005. Sementara Mike Mohede kala itu menjadi juaranya

Dan malam ini Lyodra Ginting berpotensi besar kembali mengulang cerita sukses para seniornya.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1326 seconds (0.1#10.140)