Sedikit Demi Sedikit Ducati Telanjangi Model Panigale V2

Senin, 13 Januari 2020 - 08:45 WIB
Sedikit Demi Sedikit Ducati Telanjangi Model Panigale V2
Ducati Panigale Series. FOTO/ Ist
A A A
MILAN - Setelah menghadirkan Streetfighter V4 ke pasaran, Ducati sedikit demi sedikit memperkenalkan model dengan mesin lebih kecil.

Model kendaraan tersebut akan mengusung mesin serupa yang saat ini dipakai oleh Ducati Panigale V2.

Peluang produksi model naked bike baru itu disebut terbuka, setelah ada anggapan bahwa mesin V4 terlalu berlebihan bagi sejumlah pengendara. CEO Ducati, Claudio Domenicali lantas mengungkapkan potensi perakitan model tersebut di masa mendatang, seperti dilansir dari Rideapart.

Domenicali merasa semua pengendara berhak mendapatkan pengalaman serupa saat mengendarai Ducati. “Kami sekarang memiliki Panigale V2 yang menghasilkan 157 hp dan Anda dapat mengalami sensasi berkendara yang mengasyikkan. Kami ingin menghadirkannya di motor versi naked juga,” ujarnya.

Mengingat bahwa Streetfighter V4 adalah Panigale V4 tanpa fairing, banyak yang mengharapkan Streetfighter V2 untuk mengikuti dan membawa banyak spek saudara kembarnya yaitu Panigale V2 yang terlihat sporty.

Sebagai tambahan, Panigale V2 mempunyai tenaga sebesar 157 hp dari mesin V-twin berkapasitas 955 cc. Bagian kaki-kaki Panigale menggunakan shock depan Showa yang dapat disetel, dan dua rem monoblok merk Brembo dengan sistem ABS. Fitur yang disematkan pada motor ini adalah adanya quickshifter atau autoblipper, anti-wheelie, dan traction control.

Kemungkinan motor ini Bobotnya akan sama dengan Panigale V2 seberat 200kg, yang 10kg lebih ringan dari Kawasaki Z900 dan lebih ringan 12kg dari Honda CB1000R.

Dengan rencana akan hadirnya Ducati Streetfighter V2 Domenicali mengatakan bahwa tentunya sang pendahulunya akan tetap menjadi versi yang terkencang di kelas motor naked Ducati. Hanya saja, tenaga yang dihasilkan tidak terlalu besar ketimbang Streetfighter V4 dan pengendara tetap dapat merasakan sensasi berkendara yang tak kalah mengasyikan.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1066 seconds (0.1#10.140)