Seorang Kakek Tewas di Salon Kecantikan

Senin, 06 Januari 2020 - 06:06 WIB
Seorang Kakek Tewas di Salon Kecantikan
Pengunjung kincai plaza lantai 2 Kota Sungaipenuh, Jambi dikagetkan ada seorang pria tergeletak di atas kursi salon. Pria tersebut ternyata sudah tak bernyawa lagi, Minggu siang (5/1/2010). (Foto/SINDOnews/Riko)
A A A
SUNGAI PENUH - Seorang kakek berusia 61 tahun tergeletak di atas kursi salon dalam keadaan tak bernyawa lagi di salah satu Salon lantai 2 Kincai Plaza, Sungai Penuh, Jambi, Minggu siang (5/1/2010).

Data yang dihimpun, pria tersebut bernama Zul Alimin warga Desa Lubuk Nagodang Siulak, Kecamatan Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Zul Alimin meninggal dunia dalam salon milik Eva di lantai 2 Kincai Plaza Kota Sungaipenuh yang diduga setelah minum obat kuat pria.

"Pada awalnya saya mendengar Cece berteriak minta tolong dari arah salon Eva. Kemudian sejumlah orang datang ke salon milik Eva dan terlihat tubuh Zul Alimin sudah terbujur kaku di kursi tempat keramas rambut," ujar salah sorang saksi mata.

Di tempat terpisah salah satu sumber juga mengatakan, korban meninggal adalah warga Siulak Kerinci yang diduga akibat mengkonsumsi obat kuat jenis pil.

Dan saat ini korban sudah dibawa ke RS DKT. Namun, hingga berita ini dipublis belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9102 seconds (0.1#10.140)