Lagi Asyik Pesta Ganja Menjelang Sahur, 3 Pria Dicokok Polisi

Sabtu, 11 Mei 2019 - 16:56 WIB
Lagi Asyik Pesta Ganja Menjelang Sahur, 3 Pria Dicokok Polisi
Salah satu tersangka pengguna ganja yang ditangkap Polres Tanah Datar. iNewsTV/Wahyu Sikumbang
A A A
TANAH DATAR - Tiga pria diciduk saat asyik mengisap ganja menjelang sahur di kawasan perkebunan pinggir Jalan Minang, Kenagarian Baringin, Limo Kaum, Kabupaten Tanah Datar.

Ketiganya dicokok menjelang sahur Jumat (10/5/2019) dini hari. Tiga pelaku yang ditangkap, adalah Farid (26), Hero (41) tahun, dan Robby (44) saat asyik mengisap ganja. Polisi juga menemukan tiga paket besar ganja seberat 3 Kg yang disembunyikan di bawah pohon dan semak-semak.

Ketiga tersangka bersama barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Tanah Datar. Kepada polisi tersangka Farid yang merupakan residivis dalam kasus yang sama mengaku kembali mengedarkan ganja dalam lima bulan terakhir.

“Sudah pakai dan edarkan ganja lagi selama 5 bulan ini. Dulu juga pernah masuk penjara kasus yang sama tahun 2010,” katanya.

Sementara itu, Kasat Res Narkoba Polres Tanah Datar Iptu Yaddi Purnama menyebutkan, penangkapan tersangka berawal dari laporan masyarakat dan pemilik kebun yang resah dengan aktivitas para tersangka. Sebab, saat transaksi ganja para tersangka kerap masuk ke kebun dan merusak tanaman.

“Saya bersama anggota langsung melakukan penggerebekan di TKP, saat itu kami menemukan tiga orang ini sedang memakai ganja. Ketiga tersangka beserta barang bukti dibawa ke polres untuk penyelidikan lebih lanjut. Tersangka melanggar Pasal 111 KUHP dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara,” kata Yaddi.

Selain tiga paket besar ganja, dari tkp polisi juga mengamankan timbangan yang diduga digunakan untuk menimbang ganja sebelum diedarkan. Dari interogasi polisi tersangka kerap menjual ganja per paket sehaga Rp100.000.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2065 seconds (0.1#10.140)