Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, TNI - Polri Patroli Bersama di Pematangsiantar

Jum'at, 18 Oktober 2019 - 20:36 WIB
Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, TNI - Polri  Patroli Bersama di Pematangsiantar
Kapolresta Pematangsiantar AKBP Budi Pardamean Saragih bersama Dandim 0207 Simalungun Letkol (Inf) Frans K Panjaitan melakukan patroli,Jumat (18/10/2019) dalam rangka pengamanan jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.(Foto:SINDOnews/Ricky Fernando
A A A
PEMATANGSIANTAR - Menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Kapolresta Pematangsiantar AKBP Budi Pardamean Saragih dan Dandim 0207 Simalungun Letkol (Inf) Frans K Panjaitan, mengendarai sepedamotor trail melakukan patroli bersama pada operasi skala besar, Jumat (18/10/2019).

Kapolresta Pematangsiantar AKBP Budi Pardamean Saragih mengatakan patroli skala besar dengan melibatkan personel TNI AD dilaksanakan untuk mengantisipasi berbagai gangguan kamtibmas dan peningkatan tindak kriminalitas yang dapat mengganggu kondusifitas di Kota Pematangsiantar menjelang dan saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Minggu 20 Oktober mendatang.

"Polisi menerapkan prioritas keamanan secara menyeluruh di Kota Pematangsiantar tanpa terkecuali," tegas Budi.

Secara khusus Budi mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan euforia berlebihan saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

Di tempat terpisah Dandim 0207 Simalungun, Letkol (Inf) Frans K Panjaitan mengatakan pihaknya mengerahkan 1 SSK atau 100 personel mendukung tugas pengamanan wilayah Kota Pematangsiantar menjelang dan saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

"Sebanyak 100 personel atau 1 SSK akan dikerahkan mendukung pengamanan wilayah Kota Pematangsiantar menjelang dan saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden," ujar Frans.

Frans juga mengatakan TNI-AD dan Polri tetap komitmen dan solid bersinergi menjaga keamanan di Kota Pematangsiantar agar tetap kondusif.
(zys)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9190 seconds (0.1#10.140)