Pilkada Serentak 2020 di Sumut, PDIP Buka Peluang Berkoalisi

Jum'at, 04 Oktober 2019 - 14:24 WIB
Pilkada Serentak 2020 di Sumut, PDIP Buka Peluang Berkoalisi
PDI Perjuangan.(Foto/Dok)
A A A
MEDAN - PDI Perjuangan (PDIP) berpeluang untuk membangun koalisi dengan Gerindra,PKS, dan PAN dalam Pilkada Serentak 2020 di 23 kabupaten/kota di Sumatera Utara.

Ketua DPD PDIP Sumut, Japorman Saragih mengatakan peluang untuk berkoalisi sangat mungkin terjadi. Untuk pilkada di Medan dan beberapa kabupaten lainnya, PDIP bisa mengajukan pasangan calon yang diusung partai.

Sebab, untuk di Kota Medan dan kabupaten lainnya, PDIP memenuhi kuota untuk mengusung pasangan calon meski tanpa koaliasi, sementara dibeberap daerah lainnya PDIP perlu berkoalisi.

"Meski bisa mengusung calon sendiri bukan berarti kita di PDIP langsung menutup pintu koalisi dengan partai lainnya. Kita membuka peluang partai lain untuk bergabung mengusung pasangan calon yang akan diusung nantinya. Ini semua kita lakukan demi rakyat," katanya, Jumat (4/10/2019)
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.7730 seconds (0.1#10.140)