Presiden Joko Widodo Beli Sapi Kurban Seberat 1 Ton dari Peternak di Langkat

Senin, 22 Juli 2019 - 14:58 WIB
Presiden Joko Widodo Beli Sapi Kurban Seberat 1 Ton dari Peternak di Langkat
Rustam dan sapi ongole miliknya yang dibeli Presiden Jokowi sebagai hewan kurban. (Foto: iNews/Erwin Syah Putra Nasution)
A A A
LANGKAT - Sapi kurban jenis peranakan ongole (PO) seberat 1 ton lebih dari seorang peternak di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara dibeli Presiden Joko Widodo.

Sapi kurban ini nantinya akan diserahkan ke Masjid Agung di Medan untuk dibagikan ke masyarakat.

Sapi seberat 1.020 kilogram (Kg) ini dibeli Presiden melalui staf sekretaris pribadi kepada Rustam, peternak asal Desa Batu Malenggang, Kecamatan Hinai. Rustam mengaku terkejut dan bangga, sapi miliknya dibeli Jokowi.

“Saya senang sekali. Pembelinya ini orang nomor satu di Indonesia,” ujar Rustam, Senin (22/7/2019).

Dia menceritakan, awalnya pada dua bulan lalu mendapat telepon yang menanyakan sapi miliknya yang di atas 1 ton. Rustam tak menduga jika pembeli sapinya merupakan Presiden Jokowi.

“Saya menjualnya sapi ini seharga Rp88 juta. Saya juga diberitahu jika pembelinya itu pak Presiden,” katanya.

Sementara itu , Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Nasiruddin mengatakan, sapi PO milik Rustam memang telah dilirik dan melalui beberapa tahapan sebelum resmi dibeli Presiden.

Sebelumnya, sapi terlebih dahulu diuji tim kesehatan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Langkat. Hasilnya, diketahui jika sapi ini sudah layak kurban dengan syarat lebih dua tahun dengan usia 4,5 tahun. Hal ini juga dibuktikan dengan telah bergantinya empat pasang gigi susu menjadi gigi seri permanen dan kondisi memang untuk dikurbankan pada Idul Adha 1440 Hijiriyah.

“Kami sebagai pemerintah ikut senang dan bangga karena Presiden telah membeli sapi dari peternak di Langkat. Hal ini tentunya dapat menjadi motivasi bagi peternak lainnya,” tuturnya.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7024 seconds (0.1#10.140)