Warkop di Pasar Horas Pematangsiantar Terbakar

Sabtu, 22 Februari 2020 - 22:05 WIB
Warkop di Pasar Horas Pematangsiantar Terbakar
Polisi mengawasi proses pemadama. api di warung kopi yang terbakar di Pasar Horas Pematangsiantar,Sabtu (22/2/2020).(Sindonews.com/Ricky F Hutapea)
A A A
PEMATANGSIANTAR - Warung kopi dan sarapan di gedung 4 lantai satu,Blok 64/65 Pasar Horas Pematangsiantar terbakar, Sabtu (22/2/2020).

Warung milik B Sibuea (50) terbakar diduga akibat kompor gas yang menyala meledak dan membakar isi kios.

Kapolresta Pematangsiantar AKBP Budi P Saragih melalui Kasubbag Humas Polresta Pematangsiantar Iptu Rusdi Yahya mengatakan,kobaran api berhasil dipadamkan dengan bantuan para pedagang Pasar Horas dan petugas pemadam kebakaran Pemko Pematangsiantar yang mengerahkan dua unit armada pemadam kebakaran.

"Asal api diduga dari kompor gas yang menyala meledak,api berhasil dipadamkan dengan bantuan pedagang dan mobil pemadam kebakaran Pemko Pematangsiantar," ujar Rusdi.

Rusdi menambahkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu sedangkan kerugian materi yang timbul sekitar Rp5 juta.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9599 seconds (0.1#10.140)