Mantap, Rupiah Menguat Tinggalkan Level Rp14.500/USD

Kamis, 23 Mei 2019 - 12:59 WIB
Mantap, Rupiah Menguat Tinggalkan Level Rp14.500/USD
Rupiah pada siang ini menguat menjadi Rp14.489 per dolar Amerika Serikat. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pasca aksi massa 22 Mei, kemarin, kondisi politik nasional kembali kondusif. Hal ini berdampak pada nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat sepanjang Kamis (23/5/2019) hingga sesi I perdagangan.

Mata uang kecintaan kita di indeks Bloomberg, pada rehat siang ini terpantau, menguat 36 poin atau 0,25% ke level Rp14.489 per USD. Awal perdagangan, rupiah dibuka menguat tipis 4 poin menjadi Rp14.521 per USD, setelah Rabu kemarin jatuh ke level Rp14.525 per USD.

Kabar mengasyikan itu juga datang dari Yahoo Finance, yang mencatat rupiah pada jeda siang ini, terapresiasi 35 poin ke level Rp14.485 per USD, setelah pada Rabu kemarin ditutup melemah ke level Rp14.520 per USD.

Adapun kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia, rupiah pada Kamis ini dipatok di Rp14.513 per USD, melemah 25 poin atau 0,17% dari posisi Rp14.488 per USD pada Rabu lalu.

Sementara itu, dolar AS nyaris stagnan pada perdagangan hari ini. Melansir dari CNBC, Kamis (23/5), risalah pertemuan Federal Reserve pada bulan Mei, mengindikasikan bank sentral AS itu tidak akan membuat langkah apa pun mengenai suku bunga untuk beberapa waktu, bahkan meski ekonomi tetap membaik.

Hal ini membuat indeks USD yang melacak greenback terhadap enam rekan utama, turun sejenak di level 98,0, setelah sebelumnya berada di 98,142. Hasil ini membuat mata uang safe haven aset lainnya, yen Jepang menguat ke 110,33 melawan dolar, dan dolar Australia naik 0,12% menjadi USD0,6875.
(boy)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7407 seconds (0.1#10.140)